Masak Cumi Cabe Ijo Khas Rumah 💛
Haiiiii . .
Kembali lagi dengan blog resep-ku, kali ini aku mau nulis resep masakan yang biasanya dimasakin sama mamaku. Berhubung aku ga tinggal dirumah bareng sama mama, jadi aku masak disini untuk mengurangi rasa kangen aku sama masakan mama. Sebenernya apa yang aku masak itu, pasti aku ikutin masakan yang biasa dimasak dirumah sama mama. Tapi aku belum pernah coba masak seperti yang bersantan atau yang pakai berbagai macam bumbu gitu. Untuk masakan Cumi Cabe Ijo ini pun, aku baru pertama kali coba masak ini. Kalo gagal pastinya ga bakal aku posting diblog-ku, karena ini rasanya mirip sama yang dirumah jadi aku mau coba share, sekaligus sebagai pengingat aku sewaktu-waktu nanti aku mau masak lagi. Jadi aku tu rada-rada pelupa gitu guys kalo masalah resep masakan haha 😁. Oke, dari pada aku kepanjangan kayak curhat nanti, jadi mari langsung aja kita keresepnyaa. . .
Bahan-Bahan yang Perlu Disiapkan :
- 7 buah Cabai Merah
- 4-5 buah Cabai merah yang kecil-kecil.
- 4 bh Cabai Hijau (Ijo)
- 6 Siung Bawang Putih dan 2 Siung Bawang Merah
- Cumi Segar
- 1/2 buah Tomat
- Garam dan Penyedap Rasa
- Gula
- Air
- 1 buah Jeruk Nipis buat ngilangin amisnya cumi
- Bersihin cumi sampai bersih, lalu direbus, selesai direbus dibaluri dengan jeruk nipis, direndam sekitar 5 menit.
- Selagi nunggu cuminya direbus, kita siapin bumbunya dulu :
- Bumbu Iris
- Iris cabai ijo, 4 siung bawang putih (Optional yaa tergantung banyaknya cumi), dan tomat
- Bumbu yang dihaluskan
- Masukan cabai merah, cabai merah kecil, 2 siung bawang putih dan 2 siung bawang merah kedalam cobek/ulekan atau blender.
- Beri sedikit garam, dan blender/ulek semua bumbu.
- Sebelumnya, cumi jika sudah direbus diiris-iris sesuai selera
- Tumis irisan bawang putih dan cabai ijo terlebih dahulu sampai harum
- Masukan bumbu yang sudah dihaluskan, tambahkan garam, gula, dan penyedap rasa.
- Jangan lupa untuk koreksi rasa, jika sudah pas masukan cumi.
- Selanjutnya tambahkan air, dan tunggu sampai mateng.
- udah jadi dehh, tinggal dinikmati dengan nasi hangat 😃
Semoga aku nnti jadi laki-laki yang nyobain masakan kamu💛
BalasHapus